Blog

Wanita Karir: Ketahui Alasan dan Jenis Pekerjaan yang Banyak Diminati!

featured-article

Wanita karir adalah perempuan yang bekerja untuk mencapai mandiri secara finansial, sekaligus mengembangkan potensial dirinya. Menjadi wanita karir tidaklah mudah terutama bagi mereka yang sudah berkeluarga. Selain itu, banyak stigma negatif yang bermunculan terkait wanita karir. Walaupun begitu, ada banyak diluar sana yang telah membuktikan kemampuan mereka dalam menyeimbangkan antara karir dan keluarga.

Cari lowongan kerja untuk wanita karir yang dibutuhkan segera hanya di Aplikasi Lumina!

Kali ini, Mba Lumina sudah merangkum informasi penting mengenai alasan mengapa kamu, terutama perempuan, harus menjadi wanita karir. Selain itu, Mba Lumina juga sudah menyiapkan beberapa pekerjaan yang banyak diminati oleh wanita karir. Simak selengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Tips Melamar Kerja Bagi Ibu Rumah Tangga

Alasan Menjadi Wanita Karir

Panutan Keluarga
Source: pexels.com

Ada banyak alasan yang melatar belakangi keputusan perempuan untuk berkarir. Mba Lumina menghimpun beberapa diantaranya bagi kamu yang masih ragu menjadi wanita karir. Ingin tahu apa saja alasannya? Pelajari lengkapnya di bawah ini! 

  • Membantu perekonomian keluarga: Alasan utama menjadi wanita karir adalah ingin membantu keuangan dan perekonomian keluarga. Kebutuhan hidup dan biaya keluarga yang semakin tinggi mengharuskan adanya penghasilan tambahan untuk membantu memenuhinya.
  • Memiliki pendidikan tinggi: Apabila kamu memiliki pendidikan tinggi, maka ada baiknya memaksimalkan potensi diri kamu untuk menjadi wanita karir sesuai dengan bidang pendidikan sebelumnya. Namun, bukan berarti jika tidak memiliki pendidikan tinggi memberhentikan kamu menjadi wanita karir karena semua bisa menjadi wanita karir sebagai tujuan hidupnya.
  • Inflasi biaya pendidikan: Alasan lainnya yang menjadikan perempuan untuk tetap bekerja adalah karena inflasi biaya pendidikan. Hal ini terutama berlaku bagi kamu yang sudah memiliki anak-anak dan ingin memastikan mereka mendapatkan pendidikan dengan fasilitas dan kualitas yang memadai. Itulah mengapa kamu harus menyiapkan biaya tambahan dari upah pekerjaanmu. 
  • Panutan keluarga: Alasan terakhir yaitu kamu bisa menjadi panutan dalam keluarga, terutama apabila kamu berhasil menyeimbangkan antara karir dan urusan rumah tangga. Memiliki kesempatan mandiri dalam finansial merupakan salah satu keunggulan yang kamu dapatkan dari menjadi wanita karir yang bisa menginspirasi perempuan lainnya.

Jenis Pekerjaan yang Diminati oleh Wanita Karir

Mengajar
Source: pexels.com

Wanita karir memiliki kesempatan besar untuk mengembangkan diri. Apalagi ada banyak pilihan pekerjaan yang bisa dikerjakan dari rumah, mulai dari berwirausaha, mengajar, dan banyak lagi. Kamu tinggal menyesuaikan pekerjaan yang cocok dengan passion dan keadaan kamu. Selain itu, jenis pekerjaan yang diminati wanita karir juga sangat menjanjikan. Berikut adalah beberapa contoh jenis pekerjaan untuk wanita karir

Mengajar

Pekerjaan pertama yang diminati oleh wanita karir adalah menjadi pengajar. Mengajar merupakan pekerjaan di bidang pendidikan yang memainkan peran penting dalam membentuk kehidupan masyarakat. Maka, tak heran jika kebanyakan profesi mengajar diisi oleh perempuan.

Teknologi Informasi

Perkembangan industri digital dan teknologi informasi telah mengharuskan wanita karir untuk melakukan adaptasi teknologi. Pekerjaan ini bisa menjadi kesempatan wanita karir yang tertarik pada sektor IT dan komputer pada umumnya. Bidang Teknologi Informasi juga banyak menawarkan beberapa pekerjaan terbaik bagi perempuan. 

Beberapa contoh  pekerjaan yang bisa di coba dalam bidang ini, seperti software engineer, data scientist, business analyst, dll. Jika kamu ingin lebih tahu contoh lowongan kerja di bidang teknologi informasi, kamu bisa mencarinya secara langsung melalui Aplikasi Lumina. 

Media dan Jurnalisme

Media dan jurnalisme merupakan salah satu bidang pekerjaan yang banyak diminati perempuan. Hal ini karena bidang ini memungkinkan kamu untuk memaksimalkan kreativitas yang kamu miliki secara bebas. Beberapa pekerjaan di bidang media dan jurnalisme yang dimintai oleh wanita karir, seperti reporter, penulis, copywriter, analis riset, dll.

Baca juga: Kerja Part Time: Kenali Manfaat dan Jenis-Jenis Pekerjaannya

Buat kamu yang sedang mencari pekerjaan untuk menambah penghasilan kamu, maka contoh jenis pekerjaan di atas bisa menjadi pilihan kamu menjadi wanita karir. Kamu juga bisa menyesuaikan pekerjaan yang kamu inginkan agar sesuai dengan passion dan kemampuan yang kamu miliki. Dengan begitu, kamu bisa memaksimalkan kerja, sekaligus menyeimbangkannya dengan urusan rumah tangga.

Jika kamu sudah yakin, kamu bisa memulai kerja secara mandiri maupun melamar kerja online di platform penyedia kerja untuk wanita karir dari Lumina. Selain itu, ada baiknya kamu juga mengetahui kerja part time dan 7 jenis kerja online yang bisa kamu coba sebagai wanita karir. Kamu juga bisa membaca WFH dan cara agar tetap produktif jika kamu memutuskan untuk melakukan pekerjaan dari rumah. 

Segera unduh platform penyedia lowongan kerja online Lumina, sekarang juga!

Tag:

Bikin CV otomatis di Lumina, bikin gampang lamar kerja di mana aja.

Daftar Gratis

Artikel Terkait

Lowongan Kerja Terkait

Lumina adalah komunitas online untuk pekerja produktif yang berkembang pesat di Indonesia. Temukan puluhan ribu pekerjaan dengan cepat, mudah dan aman.Kamu juga dapat berkomunitas untuk mendukung, menimba ilmu dan meraih kesempatan untuk bisa bekerja dengan lebih baik!TERDAFTAR & DIAWASI OLEH
Sosial Media Kami
FacebookTwitterInstagramTiktokYoutubeLinkedin

Customer Service Lumina (Untuk Pencari Kerja):

Email: halo@lumina.mba

Customer Service Lumina (Untuk Perusahaan):

Email: rekrut@lumina.mba

Download Lumina App!

PT. Lentera Asa Nusantara

Nakama.id Hub Green Office Park 9

Jl. Grand Boulevard, BSD, Tangerang, Banten, Indonesia

© 2024 PT Lentera Asa Nusantara, All Rights Reserved