Blog

Cara Membuat dan Contoh CV Fresh Graduate SMK Berbagai Jurusan

featured-article

Contoh CV fresh graduate SMK menjadi salah satu hal yang dicari oleh para lulusan SMK. Pasalnya, CV adalah dokumen penting yang diperlukan untuk melamar kerja tak terkecuali bagi lulusan SMK. Meskipun telah memiliki bekal dan ilmu yang cukup untuk bekerja, lulusan SMK tetap perlu membuat CV sebagai syarat melamar kerja.

Selain itu, fresh graduate SMK juga perlu mengetahui cara melamar kerja ke perusahaan dengan baik dan benar. Mulai dari menulis surat lamaran, hingga membuat CV fresh graduate SMK. Membuat CV fresh graduate SMK bukanlah hal yang sulit, kamu pun dapat membuatnya dengan mudah.

Kamu fresh graduate SMK dan ragu ketika membuat CV? Yuk cek artikel Bisakah Membuat CV Tanpa Pengalaman? Simak Tipsnya!

Jika kamu merupakan fresh graduate SMK yang sedang ingin melamar kerja, maka Mba Lumina akan membantumu. Kali ini, Mba Lumina telah merangkum cara membuat dan contoh CV Fresh Graduate SMK berbagai jurusan. Yuk simak selengkapnya berikut ini!

Baca juga: Bedanya CV dan Resume

Cara Membuat CV Fresh Graduate SMK

Contoh CV Fresh Graduate SMK (Source: Freepik)

Pada umumnya, struktur dan format CV fresh graduate SMK tidak memiliki perbedaan dengan CV lainnya. Berikut adalah cara membuat CV fresh graduate SMK.

Menulis Data Diri

Di bagian data diri, kamu perlu menulis informasi diri secara singkat dan jelas. Namun, kamu tidak perlu mencantumkan informasi yang bersifat pribadi dan privasi. Jika memungkinkan, kamu juga dapat menyertakan foto diri yang rapih dan profesional. Jangan lupa juga untuk mencantumkan informasi kontak seperti email dan nomor telepon.

Baca juga: Sebelum Bikin CV, Perhatikan 5 Hal Ini

Menulis Deskripsi Diri

Deskripsi diri merupakan bagian penting dalam CV fresh graduate SMK. Sebab, bagian ini merupakan tempat untuk kamu melakukan branding diri kepada perusahaan yang kamu tuju. Sebaiknya, kamu menulis deskripsi diri dengan singkat lengkap dengan kesan positif kepada perusahaan. 

Kamu juga dapat menuliskan kontribusi yang dapat kamu berikan serta tujuan karir yang kamu inginkan terkait dengan posisi pekerjaan yang akan kamu lamar.

Contoh deskripsi diri CV fresh graduate SMK Akuntansi:

Lulusan SMK 1 Bandung jurusan Akuntansi dengan pengalaman magang selama 6 bulan di PT. ABC sebagai akuntan. Memiliki keahlian dalam perhitungan dan kerapihan data, serta dapat membuat buku besar. Berkeinginan besar untuk terus berkembang dan berkontribusi pada perusahaan.

Riwayat Pendidikan

Dalam menulis riwayat pendidikan di CV fresh graduate SMK. kamu hanya perlu mencantumkan dua jenjang pendidikan terakhir yang telah diurutkan terlebih dahulu. Selain itu, kamu juga bisa mencantumkan riwayat pendidikan non-formal seperti kursus dan pelatihan yang pernah kamu ikuti.

Baca juga: Kamu Fresh Graduate? Ini Strategi Dalam Melamar Pekerjaan Pertamamu!

Pengalaman Kerja atau Organisasi

Jika kamu belum memiliki pengalaman kerja sebelumnya, kamu tetap bisa mencantumkan pengalaman organisasi atau magang/PKL, loh! Pengalaman organisasi atau PKL tersebut dapat kamu sertakan untuk mengganti pengalaman kerja, namun jangan lupa juga untuk menuliskan hasil atau output yang telah kamu raih.

Contoh penulisan pengalaman organisasi CV fresh graduate SMK

RSUD Pasar Rebo, Jakarta Timur | PKL Asisten Apoteker (2020-2021)

  • Menyiapkan, meracik, dan mengemas obat dengan mengikuti aturan serta jumlah dosis dan etiket obat
  • Memberikan penjelasan terkait etiket obat kepada pelanggan

Menulis Kemampuan

Kamu dapat mencantumkan keahlian berupa hard skill ataupun soft skill. CV atau Curriculum Vitae dapat disebut juga sebagai daftar riwayat hidup. CV memiliki fungsi untuk memberikan informasi dan meyakinkan recruiter bahwa kamu memiliki kemampuan yang kamu miliki selama SMK yang sesuai dengan posisi yang dilamar.

Baca juga: 8 Contoh Skill Dalam CV : Skill yang Bikin Kamu Dilirik HRD

Contoh CV Fresh Gradute SMK

Contoh CV Fresh Gradute SMK Administrasi

Source: cakeresume.com

Contoh CV Fresh Gradute SMK Tata Busana

Source: bikincv.com

 

Contoh CV Fresh Graduate SMK Multimedia

Source: bikincv.com

Buat CV otomatis di Lumina, gampang lamar kerja di mana saja

Tag:

Bikin CV otomatis di Lumina, bikin gampang lamar kerja di mana aja.

Daftar Gratis

Artikel Terkait

Lowongan Kerja Terkait

Lumina adalah komunitas online untuk pekerja produktif yang berkembang pesat di Indonesia. Temukan puluhan ribu pekerjaan dengan cepat, mudah dan aman.Kamu juga dapat berkomunitas untuk mendukung, menimba ilmu dan meraih kesempatan untuk bisa bekerja dengan lebih baik!TERDAFTAR & DIAWASI OLEH
Sosial Media Kami
FacebookTwitterInstagramTiktokYoutubeLinkedin

Customer Service Lumina (Untuk Pencari Kerja):

Email: halo@lumina.mba

Customer Service Lumina (Untuk Perusahaan):

Email: rekrut@lumina.mba

Download Lumina App!

PT. Lentera Asa Nusantara

Nakama.id Hub Green Office Park 9

Jl. Grand Boulevard, BSD, Tangerang, Banten, Indonesia

© 2024 PT Lentera Asa Nusantara, All Rights Reserved